anda ingin memelihara ikan hias dirumah, namun space ruangan tidak memungkinkan? Tenang saja, Anda tetap dapat memelihara ikan sekaligus menghias ruangan dengan menggunakan aquarium lho. Selain untuk menghias rumah, aquarium juga akan membuat ruangan menjadi adem karena akan terlihat estetik. Saat ini, ada beragam aquarium yang beredar dipasaran mulai dari model dan fiturnya.
Banyaknya pilihan dipasaran pastinya akan membuat Anda semakin kebingungan untuk memilih aquarium yang tepat bukan? Oleh karena itu, Anda dapat memilih aquarium bahan akrilik. Selain tidak mudah pecah aquarium ini juga memiliki penawaran harga yang sangat terjangkau. Artikel ini akan memberikan kepada Anda sejumlah informasi terkait aquarium bahan akrilik.
Tips Memilih Aquarium yang Bagus
Bingung bagaimana caranya agar aquarium yang nantinya dibeli sesuai dengan kebutuhan dan keinginan Anda. Berikut ini beberapa tips dalam memilih aquarium yang dapat diperhatikan.
1. Material Kaca vs Akrilik
Pada umumnya terdapat dua jenis material yang digunakan untuk membuat aquarium seperti akrilik dan kaca. Material kaca biasanya digunakan untuk aquarium berukuran kecil, sementara untuk material akrilik dapat digunakan untuk aquarium di segala ukuran. Aquarium berbahan akrilik lebih mudah untuk dibentuk dan juga dipotong.
Selain itu, aquarium akrilik memiliki bobot yang lebih ringan pula dibanding kaca. Awuarium juga lebih aman digunakan karena tahan terhadap benturan. Aquarium bahan akrilik memiliki intensitas pencahayaan yang lebih jernih hingga 92% cahaya dapat menembus akrilik.
2. Tipe Aquarium
Terapat beberapa faktor tipe aquarium yang dapat diperhatikan mulai dari tipe air, tipe dekorasi, dan juga bentuk aquarium. Jika diperhatikan dari tipe airnya ada saltwater aquarium dan juga freshwater aquarium. Tipe saltwater digunakan untuk ikan air laut sehingga warnanya lebih beragam dan juga segar. Untuk tipe freshwater aquarium perawatannya lebih mudah.
Kemudian ada tipe dekorasinya seperti softscape yang berisi tanaman lunak, dan ada tipe hardscape yang berisi lengkap mulai dari pasi, batu, koral, dan juga karang. Dari segi bentuknya terdapat beberapa model aquarium in wall, aquarium kotak, aquarium, partisi, dan juga aquarium silinder. Jika Anda ingin menggunakan aquarium sebagai pembatas ruangan maka dapat memilih tipe aquarium partisi. Jika Anda ingin menggunakan aquarium sebagai hiasan didin maka dapat memilih aquarium in wall, jika menginginkan aquarium kontemporer maka dapat memilih aquarium silinder.
4. Filter Aquarium
Hal berikutnya yang perlu diperhatikan dalam proses pemilihan aquarium adalah filter yang terdapat pada aquarium itu sendiri. Filter ini akan menjadin kualitas air aquarium tetap terjaga, Terdapat tiga mekanisme yang perlu diperhatikan saat akan menyaring kotoran mulai seperti filtrasi biologis yang berfungsi untuk mengurangi ammonia, filtrasi mekanis berfungsi untuk menyaring sisa makanan dan kotoran ikan, dan juga diltrasi kimia untuk menghilangkan mau aquarium.
Jika Anda sudah mengetahui beberapa tips dalam memilih aquarium bahan akrilik yang benar, berikutnya akan bahas beberapa rekomendasi Aquarium bahan Akrilik yang Bagus. seperti di bawah ini :
1.Promo di sini
Jika anda tertarik untuk memasang klinik Anda disini, silahkan kontak kami di halaman pasang iklan
2.Promo di sini
Jika anda tertarik untuk memasang klinik Anda disini, silahkan kontak kami di halaman pasang iklan
3. Aquarium Akrilik Jumbo Set
( Gambar Aquarium akrilik jumbo set )
Jika Anda mulai bosan dengan penggunaan akuarium yang modelnya tampak biasa saja, bisa menggunakan aquarium akrilik. Tentunya, nilai estetika dari aquarium tersebut lebih tinggi. Pilihan dari aquarium bahan akrilik yang bagus ini hadir dengan ukuran yang jumbo sekaligus. Alhasil, Anda bisa meletakkan banyak ikan hias sekaligus di dalam aquarium. Dalam satu paketnya terdiri atas varian 1 set lengkap dan tanpa mesin.
Aquarium bahan akrilik ini dilengkapi dengan aneka warna lampu. Mulai dari pink, biru, putih, ungu, hijau, dan kuning yang dapat mempercantik penampilan aquarium ikan hias milik Anda. Suasana aquarium jadi lebih hidup dan tampak lebih mempesona. Bahan yang digunakan tentu sangat premium, tidak mudah rusak, dan Tahan Lama digunakan. Bagian kaca akriliknya lebih kuat dan kokoh dibandingkan dengan jenis kaca pada umumnya. Sehingga, tidak membuat produk ini mudah pecah ketika sudah diisi oleh air, ornamen lainnya, dan ikan hias.
Aquarium ini telah dilengkapi oleh pipa dari PVC berukuran 3 mm. Sedangkan, ukuran dari produknya sendiri yaitu 35 cm x 15 cm x 26 cm. Untuk kapasitas air yang mampu ditampung oleh produk ini adalah 7.5 liter saja.
Lokasi : Mall, Depok Town Square, Jl. Margonda No.19 Lantai Dasar GS5/15, Kemiri Muka, Kecamatan Beji, Kota Depok, Jawa Barat 16424
Website : www.akulaku.com
4. Aquarium Akrilik Mini Fullset
( Gambar Aquarium akrilik mini fulset )
Buat Anda yang punya rumah minimalis dan ruangan yang terbatas, bisa menggunakan aquarium bahan akrilik mini. Aquarium ini hadir dalam warna putih dan juga biru yang mempesona desainnya. Untuk variasinya sendiri telah dibekali dengan tanpa pompa filter dan juga dengan pompa filter. Modelnya lebih estetik dan artistik jika dilihat dalam waktu yang bersamaan. Ukuran produk tersebut yaitu 30 cm x 12 cm x 20 cm.
Material yang digunakan yaitu PVC board yang ketebalannya mencapai 3 mm. Lalu, bahan akrilik yang digunakan berupa akrilik bening dan bukan mika dimana ukurannya mencapai 2 mm. Dalam pembelian produk ini, Anda sudah mendapatkan tank akuarium, tanaman hias sebanyak 2 buah, batu hiasan, busa filter, pompa filter sirkulasi, dan Lampu Led 8 mata USB. Produk lampu ini aman untuk Anda hidupkan dalam waktu 24 jam tanpa berhenti.
Dengan kelengkapan tersebut, pastinya aquarium ikan hias Anda jadi lebih cantik dan keren. Cocok ditempatkan di rumah Anda dan bisa dinikmati keindahannya ketika sedang bersantai. Pandangan Anda juga jadi lebih luas dan terasa segar kembali dengan kehadiran ikan hias beserta aquariumnya.
Lokasi :Jl. Ciledug Raya No.21 5, RT.5/RW.2, Cipulir, Kec. Kby. Lama, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12230
Website : www.tokopedia.com
5. Aquarium Mini Akrilik & Lampu LED
( Gambar Aquarium mini lampu LED )
Aquarium Mini Akrilik Syuhada yang telah dilengkapi dengan pipa paralon dan juga lampu warna-warni. Bahan yang dipakai pada aquarium ini adalah 100% akrilik PVC solid dengan diameter 2 mm sehingga lebih kuat dibanding bahan lainnya. Semakin cantik karena bagian belakang aquarium bahan akrilik ini menggunakan background seperti sedang dilaut.
Aquarium ini memiliki ukuran 29 x 12 x 12 cm dengan bentuk seperti setengaj tabung. Terdapat pilihan warna lampu antara biru, putih, kuning, dan hijau. Tersedia pula alat penyaring kotoran dan mesin filter sirkulasi udara. Selain itu, terdapat pula pipa air mancur yang akan membuat ikan merasakan sensasi seperti di alam.
Lokasi :Jl. Kebagusan Raya, RT.1/RW.1, Ragunan, Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
Website : www.lazada.co.id
Cara Membersihkan Aquarium Bahan Akrilik
Aquarium bahan akrilik umumnya lebih kuat namun lebih mudah juga tergores. Oleh karena itu, Anda perlu lebih berhati-hati ketika membersihkan aquarium ini. Berikut beberapa cara yang dapat diperhatikan dalam membersihkan aquarium bahan akrilik.
Gosok Lembut
Saat akan membersihkan aquarium dari bahan akrilik, sangat disarankan jika Anda menggosok aquarium dengan lembut agar tidak tergores. Hal ini perlu diperhatikan terutama ketika Anda ingin membersihkan bagian sudut aquarium.
Gunakan Cuka
Perlu diketahui bahwa cuka putih dapat digunakan ketika Anda akan membersihkan aquarium bahan akrilik lho. Cuka ini bisa membersihkan endapan Mineral didalam tangka. Penggunaannya juga cukup mudah, hanya dengan menuangkan beberapa tetes cuka putih saja diatas Handuk kecil, kemudian usaplah sepanjang dinding dan juga bagian bawah aquarium dengan handuk tersebut. Maka segala kotoran yang mengendap akan terangkat.
Gunakan Alat yang Lembut
Ketika ingin membersihkan aquarium bahan akrilik memang Anda perlu berinvestasi sedikit agar aquarium Anda tidak tergores atau rusak. Hindari menggunakan handuk keras, spons biasa, atau alat lainnya yang bertekstur kasar, karena nantinya dapat membuat aquarium menjadi lecet. Gunakanlah kain katun yang bertekstur lembut saat akan membersihkan dinding aquarium. Anda juga dapat menggunakan cairan poles khusus akrilik yang aman sehingga aquarium dapat lebih mengkilap.
Gunakan Polishing
Jika Anda secara tidak sengaja mengakibatkan goresan pada aquarium bahan akrilik milik Anda, maka tidak perlu khawatir karena masih dapat menggunakan polishing. Polishing atau amplas memiliki tekstur yang halus sehingga sangat dibutuhkan untuk aquarium akrilik yang sudah terlanjut tergores. Anda perlu berhati-hati saat menggunakannya sehingga tidak timbul goresan baru. Anda juga dapat menggunakan bahan alternatif Pasta gigi berwarna putih untuk mengangkat plak yang menempel pada lapisan aquarium bahan akrilik Anda.
Kesimpulan
Aquarium bahan akrilik memang salah satu pilihan yang tepat untuk menghias ruangan dengan budget yang terjangkau. Aquarium bahan akrilik juga memiliki daya tahan yang lama dan bagus. Sudahkah Anda menemukan produk aquarium yang tepat dari beberapa Rekomendasi Aquarium Bahan Akrilik yang bagus diatas, Jika anda ingin mengetahui informasi lainnya seputar produk rekomendasi, maka dapat mengunjungi laman yang tersedia.